Kamis, 29 Maret 2012

Lomba Gerak Jalan Tepat Waktu Dalam Rangka HUT Dompu ke 197

Ditandai dengan pengibaran bendera, Bupati Dompu H.Bambang M.Yasin melapas peserta lomba gerak jalan tepat waktu, di lapangan Umum Desa Bara Kec. Woja Kab.Dompu. Peserta lomba yang berjumlah sekitar 250 regu adalah terdiri dari berbagai SKPD, Kecamatan, Desa/ Kelurahan, BUMN, Swasta, dan masyarakat umum yang ada di Kabupaten Dompu.

Gerak jalan ini diselenggarakan Pemerintah Daerah Kabupaten Dompu guna memeriahkan peringatan hari jadi Kabupaten Dompu ke-197 Tahun 2012.
Karena dengan begitu banyaknya peserta yang mengikuti lomba, Lapangan Desa BAra yang luasnya cukup lumayan terlihat padat dipenuhi peserta lomba.

Kegiatan yang dilaksanakan selama 2 hari yaitu Hari Selasa Tanggal 27 Maret 2012 adalah khusus untuk peserta perempuan dengan jarak tempuh lebih kurang 4km star dari lapangan beringin dan finish di lapangan umum Kelurahan Kandai Dua Kec. Woja sedangkan kemarin hari Rabu tanggal -28 MAret 2012 adalah peserta laki-laki dengan jarak tempuh lebih kurang 11 km  yaitu star dari lapangan umum Desa Bara dan finish di Lapangan Beringin.

Dalam Sambutannya Bapak Bupati Dompu mengatakan bahwa Dalam memperingati hari jadi kabupaten karena memperingati hari kelahiran kabupaten itu adalah hari kelahiran satu daerah, maka seluruh masyarakat yang ada di dalamnya harus mengetahui dan merasakan prosesi peringatan yang dilakukan, termasuk masyarakat sipil.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Free Web Hosting | Top Web Host